BANTEN | BD — Sebanyak 14 orang harus dilarikan ke rumah sakit karena terluka akibat kecelakaan lalu lintas di Jalan Tol Tangerang – Merak Km 64 pagi ini, Rabu 23 Maret 2022.
Kecelakaan lalu lintas itu antara kendaraan angkutan kota (angkot) dengan truk. 14 orang korban dilarikanke Rumah Sakit Sari Asih, Kota Serang.
Kabid Humas Polda Banten Komisaris Besar Shinto Silitonga dalam keterangannya mengatakan, kecelakaan lalu lintas tersebut terjadi sekitar pukul 07.05 WIB.
“Identitas kendaraan yang terlibat kecelakaan yaitu truk Nopol BK-8678-ML yang dikendarai sopir S, 30 tahun dengan angkot Nopol A-1940-FJ, pengemudi S, 31 tahun,” ujarnya.
Shinto merunut kronologi kecelakaan tersebut. “Truk melintas dari arah Merak ke Tangerang di lajur kiri. Ketika di TKP (lokasi kejadian) truk berpindah ke lajur kanan untuk mendahului kendaraan. Angkot menabrak truk pada bagian belakang, diduga karena kurang dapat mengantisipasi kecepatan dan jarak aman antar kendaraan dalam berkendara.”
Dirlantas Polda Banten Komisaris Besar Budi Mulyanto juga mengatakan, kecelakaan terjadi diduga karena pengendara angkot kurang mengantisipasi jarak aman dalam berkendara.
Budi mengimbau, agar pengendara selalu berorientasi untuk berkendara dengan selamat, menjaga jarak aman antar kendaraan.
Kasus kasus kecelakaan tersebut ditangani Ditlantas Polda Banten. (TD/Sin)
Tidak ada komentar