6 Atlet Catur Banten Berlaga di Pra PON XXI Aceh – Sumut di Yogyakarta

waktu baca 2 menit
Sabtu, 14 Okt 2023 09:32 0 63 Redaksi

BANTEN | BD — Sebanyak enam orang atlet catur Banten akan bertanding untuk merebut tiket ke Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh dan Sumatera Utara 2024 di Yogyakarta mulai hari ini, Sabtu, 14 Oktober 2023.

Keenam atlet catur tersebut akan bertanding dalam Kualifikasi PON XXI Catur Putra Zona Jawa dalam dua kategori, yaitu kategori beregu dan tunggal.

Ketua Umum Pengurus Provinsi Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Pengprov Percasi) Banten Amin Lukman mengatakan, pertandingan akan berlangsung selama tiga hari hingga Senin, 16 Oktober 2023 di Hotel Ros In, Bantul, Yogyakarta.

Dikatakan Amin, pada pertandingan beregu, Banten menurunkan lima Pecatur di antaranya Internasional Master Danny Juswanto, Master Nasional (MN) Sugeng Prasetyo, MN Jonathan Anthony, dan MN Jesmar Sijabat, dan Dhafin Aulia.

“Sementara di kategori tunggal kami menurunkan atlet Cun Cun Arifin,” ujarnya kepada wartawan, Sabtu, 14 Oktober 2023.

Atlet catur Banten akan bertanding selama 5 babak dengan atlet lainnya dari Jawa Barat, DKI Jakarta, Yogyakarta, Jawa Tengah, Jawa Timur dengan target meraih play off ke PON XXI Aceh – Sumut.

“Karena zona Jawa ini cukup kompetitif, lawan kami cukup tangguh, terutama DKI Jakarta, Jawa Barat, Jatim. Sehingga kami menargetkan masuk ke play off saja,” katanya.

Untuk diketahui, rangking satu dan dua dalam kualifikasi tersebut akan langsung mendapatkan tiket ke PON XXI. Sementara posisi ketiga dan empat (play off) akan kembali bertanding dengan provinsi lainnya yang meraih posisi serupa untuk merebut tiket ke PON XXI.

“Persiapan atlet sudah sangat baik, kita tinggal tunggu hasilnya saja. Mohon dukungan dan doa juga dari seluruh masyarakat Banten,” pungkasnya.

4 dari 6 Atlet Berasal dari Kabupaten Tangerang

Empat dari enam atlet catur yang berlaga di Pra PON XXI tersebut berasal dari Kabupaten Tangerang, di antaranya Internasional Master Danny Juswanto, Master Nasional (MN) Sugeng Prasetyo, MN Jonathan Anthony, dan Dhafin Aulia.

Ketua Pengurus Cabang Percasi Kabupaten Tangerang Hendra juga memohon dukungan dan doa kepada masyarakat Kabupaten Tangerang untuk atlet yang sedang bertanding.

“Semoga atlet-atlet kita bisa meraih hasil terbaik dan dapat lolos ke PON XXI di Aceh dan  Sumut. Kami mengharapkan dukungan dan doa dari seluruh masyarakat dan pecinta olahraga catur agar kita meraih prestasi terbaik di kualifikasi pra PON ini,” katanya. (Tim)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    Unggulan

    LAINNYA