Site icon BantenDaily

Sebanyak 153.859 Warga Kabupaten Tangerang Sudah Divaksin Booster

Sebanyak 153.859 atau 7 persen warga Kabupaten Tangerang  telah menerima vaksinasi covid-19 dosis ketiga atau booster hingga awal Maret ini.

Ilustrasi vaksinasi Covid-19 (TangerangDaily)

KABUPATEN TANGERANG | BD — Sebanyak 153.859 atau 7 persen warga Kabupaten Tangerang  telah menerima vaksinasi covid-19 dosis ketiga atau booster hingga awal Maret ini.

Juru Bicara Satgas Penanganan Covid 19 Kabupaten Tangerang dr Hendra Tarmizi di Tangerang mengatakan dari capaian dosis tiga atau vaksin booster  ini terbagi dalam beberapa kategori kelompok, antara lain tenaga kesehatan, kelompok lanjut usia (lansia), petugas pelayanan publik dan masyarakat rentan serta masyarakat umum.

“Dari beberapa kelompok sasaran vaksin penguat itu kita belum ada target tertentu,” kata Hendra, jumat 4 Maret  2021.

Meskipun belum menargetkan secara khusus pada capaian vaksin dosis penguat ini, Hendra mengatakan, Pemerintah Kabupaten Tangerang akan terus menggencarkan pelaksanaan vaksinasi booster tersebut guna mencapai kekebalan kelompok.

Menurut Hendra, untuk program percepatan capaian vaksinasi, Pemkab Tangerang menggandeng  TNI/Polri serta swasta dan sejumlah elemen masyarakat.

Kerjasama berbagai pihak ini, diakui dia, untuk meninalisir sejumlah kendala yaitu masih banyaknya masyarakat yang belum genap sampai tiga bulan dari vaksin tahap dua. “Tetapi pada bulan ini mudah-mudahan banyak masyarakat yang sudah bisa vaksin tahap ketiga,” kata Hendra.

Untuk pemakaian jenis dosis vaksin saat ini, kata dia, sudah bisa menggunakan beberapa merek dagang, antara lain vaksin AstraZeneca, Pfizer, Moderna, Sinovac dan yang lainnya. (TD/Sin)

Exit mobile version