KABUPATEN TANGERANG | BD — Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tangerang mencatat terjadi 14 peristiwa kebakaran di wilayah tersebut pada Jumat, 29 September 2023.
Kepala BPBD Kabupaten Tangerang Ujat Sudrajat mengatakan, dari 14 kebakaran tersebut didominasi ilalang yang terbakar.
“Sebanyak 11 kebakaran ilalang, sisnya kebakaran bangunan,” ujarnya.
Kebakaran ilalang terjadi di Kampung Sodong RT 03/03, Desa Sodong Kecamatan Tigaraksa pada pukul 10.46 WIB, kemudian di kampung Tegal Enggenering, RT 02/01, Desa Pagedangan, Kecamatan Pagedangan pukul 13.20 WIB, perumahan Plame Residence, Desa Cileles, Kecamatan Tigaraksa pukul 13.41 WIB, Pergudangan Centra Kosambi, Blok G22, Desa Kosambi, Kecamatan Kosambi pukul 13.46 WIB.
Selain itu, kebakaran ilalang juga terjadi di Kampung Saronggeh, RT 02/10, Desa Sindang Asih, Kecamatan Sindang Jaya pukul 13.30 WIB, PT. Jati Allam Muara Indah, Jalan Raya Pasar Kemis, Km 35, Kelurahan Kuta Jaya, Pasar Kemis, Jum’at pukul 15.23 WIB, Kampung Babakan Tengah, RT 03/02, Kelurahan Babakan, Kecamatan Legok pukul 14.52 WIB.
“Di lokasi Kampung Babakan Tengah, luas lahan yang terbakar sekitar dua hektare,” kata Ujat.
Kebakaran ilalang lainnya yaitu di Kampung Empatan Gede, RT 01/07, Desa Buaran Bambu, Kecamatan Pakuhaji, Kampung Kandang Gede, RT 17/03, Desa Bakung, Kecamatan Kronjo, Kampung Ampel, RT 024/001, Desa Ranca Bango, Rajeg. Kampung Pekapuran, RT 09/04, Desa Kronjo, Kecamatan Kronjo, dan di Kampung Kohod, RT 07/09, Desa Kali Baru, Kecamatan Pakuhaji.
Sementara kebakaran bangunan yaitu kebakaran lapak limbah plastik di Kampung Pulo, RT 12/05, Desa Bitung Jaya, Kecamatan Cikupa. Kebakaran PT. Prima Perkasa Intiswadaya di jalan Cukanggalih, Desa Cukanggalih, Kecamatan Curug.
“Terakhir BPBD Kabupaten Tangerang pos Mauk telah melakukan pemadaman kebakaran limbah dan ilalang beralamat Kampung Saronggeh, RT 02/10, Desa Sindang Asih, Kecamatan Sindang Jaya, Jum’at sore,” pungkasnya. (Red)