UMN Kembangkan Talenta Podcasting Aparatur Pemkab Tangerang

waktu baca 2 menit
Kamis, 24 Okt 2024 10:21 0 39 Redaksi

TANGERANG | BD — Universitas Multimedia Nusantara (UMN) kembali menggelar workshop yang bertujuan untuk meningkatkan keterampilan komunikasi para aparatur pemerintahan daerah. Acara yang bertajuk “Public Speaking for Podcast” ini dilaksanakan di Kampus UMN, Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, pada Rabu, 23 Oktober 2024.

Dimulai dari pukul 09.00 hingga 14.00 WIB, workshop ini diikuti oleh peserta dari Aparatur Pemerintahan Daerah Kabupaten Tangerang serta Forum Komunikasi Tangerang Sehat (FKTS). Kegiatan ini dirancang untuk memberikan peserta keterampilan public speaking yang sangat penting, terutama dalam era podcasting yang semakin berkembang sebagai alat komunikasi modern.

Dr. Kristina Nurhayati, M. IKom., dosen Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Multimedia Nusantara, berperan sebagai moderator dalam kegiatan ini. Dalam sambutannya, ia yang akrab disapa Kei, menekankan bahwa workshop ini adalah kesempatan berharga bagi peserta untuk belajar berbicara di depan publik dengan pendekatan yang lebih santai namun tetap efektif.

Podcast merupakan platform yang efisien untuk menyampaikan informasi, ide, dan pesan kepada audiens yang lebih luas. Kami berharap melalui workshop ini, peserta dapat menguasai teknik public speaking yang baik dan mampu memproduksi konten podcast yang menarik,” ungkapnya.

Acara ini menghadirkan dua narasumber utama, yaitu Dr. Indiwan Seto Wahyu Wibowo, dosen senior di Fakultas Ilmu Komunikasi UMN, dan John Billy, M.M., yang juga merupakan pengajar di fakultas yang sama. Keduanya berbagi wawasan dan pengalaman tentang teknik public speaking yang efektif, khususnya untuk platform podcast.

Dalam sesi yang dipandu oleh John Billy, M.M., peserta diajarkan dasar-dasar public speaking, mulai dari teknik membuka pembicaraan hingga cara menjaga keterlibatan audiens selama podcast. Sementara itu, Dr. Indiwan Seto W memberikan panduan praktis tentang bagaimana mengemas pesan dengan tepat dalam format podcast, termasuk teknik penyampaian yang menarik dan profesional, serta penggunaan aplikasi sederhana untuk menyunting video.

Dengan workshop ini, diharapkan para aparatur dapat meningkatkan kemampuan komunikasi mereka dan memanfaatkan platform podcast sebagai sarana untuk menjangkau masyarakat lebih luas. (*)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    Unggulan

    LAINNYA