TANGERANG | BD -Tim Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) Universitas Multimedia Nusantara (UMN) telah sukses menyelenggarakan sosialisasi dan pendampingan untuk UMKM KWT Dwi Surya Lestari yang berlokasi di Panongan, Kabupaten Tangerang. Kegiatan ini dilaksanakan dengan dukungan hibah PKM Dikti Tahun Anggaran 2024 dan berfokus pada transformasi digital dalam manajemen keuangan dan pemasaran.
Dipimpin oleh Ir. Arief Iswariyadi, M.Sc., Ph.D., dosen Program Studi Manajemen UMN, tim ini juga terdiri dari Yaman Khaeruzzaman, M.Sc., dan Andy Mardani, S.S., M.Ikom., yang masing-masing merupakan dosen di Program Studi Informatika dan Digital Komunikasi Visual UMN. KWT Dwi Surya Lestari, yang bergerak dalam sektor kuliner, menjadi mitra utama dalam pelaksanaan kegiatan ini, yang bertujuan untuk memperkuat kemampuan UMKM dalam menghadapi tantangan digitalisasi.
Kegiatan sosialisasi ini semakin diperkuat dengan kehadiran Assoc. Prof. Muhammad Shahid Khan, Ph.D., dari Suan Sunandha Rajabhat University, Bangkok, Thailand, yang menjadi narasumber utama. Dalam sesi pertama, Prof. Shahid menyampaikan materi berjudul “Fundamental Principles of SMEs: Local, yet Global, Self-Reliance, and Creativity, and Human Resource Development”. Ia menekankan pentingnya kombinasi antara kearifan lokal dan inovasi global dalam pengelolaan usaha kecil menengah.
Pada sesi kedua, ia membahas “Strategies for Digital Marketing to Boost SMEs & Value Proposition Canvas”, di mana ia memberikan wawasan tentang pentingnya strategi pemasaran digital yang efektif. Konsep Value Proposition Canvas diperkenalkan sebagai alat untuk membantu pelaku UMKM dalam merancang nilai unik yang bisa mereka tawarkan kepada pelanggan, sehingga meningkatkan daya saing bisnis.
Tidak hanya itu, acara tersebut juga diisi oleh Janar Gustian Hakim dari Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kabupaten Tangerang. Dalam presentasinya tentang legalitas usaha mikro, Janar menekankan betapa pentingnya proses perizinan dan pengelolaan administrasi yang sesuai regulasi agar UMKM dapat beroperasi secara optimal dan memanfaatkan program pemerintah.
Diselenggarakan pada Kamis, 24 Oktober 2024, acara ini menarik perhatian para pelaku UMKM dari KWT Dwi Surya Lestari dan beberapa pemangku kepentingan lainnya. Antusiasme peserta terlihat jelas, terutama saat sesi diskusi tentang manajemen keuangan dan strategi pemasaran digital. “Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya kami untuk mendukung UMKM di daerah agar bisa bertransformasi secara digital,” ungkap Ir. Arief Iswariyadi dikutip Rabu, 30 Oktober 2024.
Yaman Khaeruzzaman menambahkan, “Digitalisasi bukan hanya tren, tetapi kebutuhan yang harus segera diadaptasi oleh pelaku UMKM.” Ia menekankan bahwa digitalisasi dapat membuka peluang baru bagi UMKM untuk memperluas pasar dan meningkatkan efisiensi.
Andy Mardani juga menyoroti pentingnya branding dan komunikasi visual dalam pemasaran digital. “Pesan yang tepat dan kreatif akan membantu UMKM menonjol di tengah persaingan yang semakin ketat,” ujarnya.
Kegiatan ini menjadi bagian dari rangkaian program PKM UMN 2024 untuk mendorong transformasi digital UMKM di Kabupaten Tangerang. Kerja sama antara akademisi, pemerintah, dan pelaku usaha diharapkan mampu memperkuat ekosistem UMKM lokal serta mendukung pengembangan ekonomi daerah.
Tentang PKM UMN
Program Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) UMN adalah salah satu inisiatif Universitas Multimedia Nusantara untuk memenuhi tridarma perguruan tinggi, khususnya dalam pemberdayaan UMKM dan masyarakat lokal melalui edukasi, pelatihan, dan pendampingan dalam berbagai bidang, termasuk teknologi, manajemen, dan pemasaran. (*)
Tidak ada komentar