Panwascam Cisauk Gelar Apel Pengawasan Pantarlih Pilkada Kabupaten Tangerang

waktu baca 1 menit
Senin, 24 Jun 2024 10:51 0 78 Redaksi

KABUPATEN TANGERANG | BD — Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan (Panwascam) Kecamatan Cisauk menggelar Apel Siaga Pengawasan Pemutakhiran Daftar Pemilih (Pantarlih) untuk Pilkada Kabupaten Tangerang, Senin, 24 Juni 2024.

Apel tersebut berlangsung di halaman kantor Panwascam Cisauk yang dihadiri komisioner Panwascam Cisauk serta staf sekretariat dan Panwaslu Kelurahan/Desa (PKD) se-Kecamatan Cisauk.

Dalam amanatnya, Ketua Panwascam Cisauk Abdul Gofur mengatakan, Pantarlih salah satu tahapan yang penting dalam penyelenggaraan Pilkada Kabupaten Tangerang yang akan digelar pada 24 November 2024.

“Tahapan pemutakhiran data pemilih dengan Pencocokan dan Penelitian (Coklit) oleh Pantarlih dimulai hari ini tanggal 24 Juni s.d 25 Juli 2024. Kita harus benar-benar mengawal agar terealisasi sesuai dengan regulasi,” ungkapnya.

Gofur menekankan, data pemilih yang berkualitas akan menentukan perhelatan demokrasi kontekstual juga yang juga berkualitas sesuai dengan amanat regulasi tentang kepemiluan.

“Oleh karenanya, kita harus bekerja dengan sungguh-sungguh karena Pilkada momentum yang sangat penting untuk keberlangsungan penyelenggaran kehidupan berbangsa dan bernegara, khususnya penyelenggaraan pemerintahan di Kabupaten Tangerang untuk lima tahun ke depan,” tegasnya.

Dia juga menambahkan, apel siaga tersebut bukan sekedar seremoni, melainkan wujud komitmen Panwascam Cisauk dalam mengawal setiap tahapan penyelenggaraan Pilkada Kabupaten Tangerang.

“Mari kita awasi tahapan pemutakhiran daftar pemilih ini sebagaimana diamanatkan Peraturan Komisi Pemilihan Umum Nomor 2 Tahun 2024,” pungkasnya. (Red)

 

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Unggulan

LAINNYA